Setelah kemarin belum bisa sukses pada sesi terakhir (final) untuk menjadi petualang pada kegiatan Aku Cinta Indonesia yang digelar Detikcom, setidaknya terobati dengan selesainya karya desain logo untuk lomba logo Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2011. Lomba yang diadakan oleh Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia ini setidaknya ikut memacu dan menjaga sikap kompetitif pada diri saya untuk selalu dan selalu berlomba-lomba menjadi yang terbaik, sekalipun dalam hal "Bounty Hunter" yang tentunya menggunakan keahlian khusus dibidang tertentu. So, berikut ini sepintas mengenai maksud dari karya desain logo saya, nice read!:D
Konsep Umum
Kebersamaan, itulah kata kunci untuk menggambarkan desain logo yang saya kasih judul “semanggi Merah” ini. Dengan penggambaran obyek utama menyerupai angka 16 (enam belas, sesuai dengan KTT Asean yang ke-16 kalo gak salah ya) yang divisualkan dengan bernuansa sulur yang dibentuk dari kumpulan daun semanggi dengan penempatan yang tidak beraturan dan juga bermacam-mcam ukurannya. Kerbersamaan disini diambi dari sifat tumbuhnya semanggi ini yang selalu bergerombol dan tidak pernah terlihat tumbuh sebatang kara (pastinya).
Semanggi (Green Caver) adalah sejenis tumbuhan paku air (Salviniales) dari marga (Marsilea) yang di Indonesia mudah ditemukan di pematang sawah atau tepi saluran irigasi. Beberapa cerita mitos meyakini bahwa tumbuhan ini dengan jumlah helai daun tertentu memiliki kelebihan membuat yang memilikinya selalu beruntung. Akan tetapi dalam hal ini penulis menggunkan tumbuhan ini sebagai objek logo lebih karena keindetikan dan juga kedekatannya semanggi dengan tanaman padi (seperti yang jadi logo resminya asean) karena habitat atau tempat tumbuhnya seringkali mudah dijumpai tidak jauh dari tempat tumbuhnya padi.
Arti Logo
Semangat kesatuan untuk maju yang dilandasi dengan kebersamaan dengan mengedepankan toleransi atas segala perbedaan terlebih dalam hal agama, hal itu diwakili dari 3 helai daun semanggi serta komposisi dan ukurannya yang bermacam. 3 helai daun semanggi menggambarkan 3 pilar utama komunitas Asean yakni Politik dan Keamanan; Ekonomi dan Sosial Budaya. Selain itu3 helai daun semanggi tersebut jika dikaji dari sudut pandang agama Islam dapat berarti Iman, Islam, Ihsan. Dalam agama Nasrani bisa berarti Trinity, dalam agama Hindu bisa berarti Tri Murti yang kesemua itu memiliki maksud bahwasanya toleransi atar umat beragama mutlak diperlukan untuk kestabilan keamanan dan juga saling percaya sehingga dengan demikian peningkatan kerjasama untuk kemajuan hal apapun akan lebih mudah terlaksana Kemudian untuk bentuk dasar logo yang menyerupai angka 16 merupakan penggambaran KTT Asean yang ke 16, dan warna gradasi dari merah ke warna kuning lebih merupakan penekanan semangat untuk bersatu yang layaknya kobaran api yang menyala. Ismanadi